PATI- Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIX Kodim Pati Ny. Silvia Jon Young Saragi memimpin langsung bakti sosial di Desa Tluwah, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Minggu (17/3/2024).
Rombongan Persit memberikan bantuan makan malam sebanyak 225 paket nasi serta air mineral kepada masyarakat Desa Tluwah, Kecamatan Juwana yang terdampak bencana banjir.
Ny.Silvia berharap bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban masyarakat yang sedang terdampak bencana banjir di wilayah tersebut.
"Sore ini kami menyapa masyarakat desa Tluwah dan memberikan sedikit bantuan untuk berbuka puasa kepada masyarakat, semoga bisa sedikit membantu meringankan, " kata Ny.Silvia.
"Kami berharap banjir segera surut serta masyarakat bisa beraktivitas secara normal kembali, " ungkap Ny.Silvia.
Sementara itu, perwakilan perangkat desa setempat Dewi Riyani mengapresiasi kegiatan bakti sosial yang digelar oleh Persit Kodim Pati yang telah membantu masyarakat di desanya.
"Kami mewakili dari pemerintah desa Tluwah mengucapkan terima kasih kepada Persit Kodim Pati yang telah membantu warga kami yang terdampak bencana, semoga membawa berkah bagi masyarakat dan juga panjenengan semuanya, " kata Riyani.
Turut hadir dalam kegiatan mendampingi Ketua Persit cabang XXXIX Kodim Pati diantaranya Ketua Persit Ranting 03 Juwana Ny. Suci Antoni Manik, Pengurus Persit Cabang dan Persit Ranting Juwana, Danramil 02/Juwana Kapten Inf Antoni Manik, Pasi Pers Kodim 0718/Pati Kapten Inf Andik Setyawan serta Danramil 03/Tayu Kapten Chb Wasis. (Pendim Pati)